16 November 2017

War of Talent


 Dunia rekrutmen saat ini sudah mirip ajang peperangan. Dulu orang masih beranggapan bahwa mencari karyawan itu mudah. Tinggal pasang pengumuman di depan gerbang pabrik atau pintu kantor pasti banyak orang datang melamar pekerjaan. Atau lebih keren lagi kalau pasang iklan di media cetak dengan membawa logo perusahaan, paastilah banyak surat lamaran yang masuk ke meja HRD.
Tapi sekarang jaman sudah berbeda. Bedanya jauh banget. Kita sudah pasang iklan dimana-mana, masih tetap saja kandidat yang diharapkan tak kunjung tiba. Memang banyak orang melamar, tapi yang memenuhi kualifikasi kan minim sekali. Karenanya dunia rekrutmen bagaikan perang merebut kandidat terbaik. Prinsip siap cepat dan cerdik dia akan dapat kandidat terbaik.   Kondisi ini berkaitan dengan persaingan dunia usaha yang sengit. Saat ini tiap organisasi semakin menyadari bahwa keberhasilan mereka sangat ditentukan oleh faktor individu didalamnya. Meski modal secara finansial besar dan didukung teknologi mutahir namun jika individu didalamnya tidak mumpuni apa daya organisasi tersebut lambat laun akan pudar tergerus persaingan. Persaingan tidak kenal kawan. Yang lambat dan lemah akan tersingkir. Sudah menjadi hukum alam. 
Untuk memenangkan persaingan merebut para telent, organisasi harus berani ‘memoles’ diri. Layaknya kita  menjual produk, kita perlu mencari apa point yang unik dari organisasi kita yang bisa kita tampilkan. Dengan demikian kita bisa ‘jualan’ dan bisa diterima dihati para talent tersebut. Ada beberapa hal yang bisa ditampilkan kepada para talent, yaitu : 
1. Riwayat Organisasi
2. Kestabilan Organisasi
3. Budaya Organisasi
4. Organisasi secara fisik, artinya fasilitas dan peralatan yang dimiliki
5. Ukuran Organisasi
6. Lokasi Organisasi
7. Kesempatan Pelatihan
8. Peluang untuk Naik Jabatan 
9. Gaji dan Bonus
10. Tunjangan
11. Suasana Kerja
12. Produk yang dihasilkan yang menimbulkan kebanggaan bagi karyawan
13. Isue Safety
14. Waktu kerja fleksibel 
Komponen inilah yang harus dikemas dan ditawarkan kepada para kandidat jika kita ingin memenangkan persaingan. Selamat mencoba.



Silahkan di share semua posting lowongankerjaterbaru dan info kerja terupdate setiap hari.lowongan kerja Indonesia/ loker dan Artikel langsung dari para HR berpengalaman

0 comments

Post a Comment